Tips Menuju Kehidupan Seks Yang Harmonis

Ada banyak cara agar kehidupan seksual kita menjadi lebih harmonis. Tidak hanya berpatokan bahwa semuanya bisa berjalan dengan alami, namun kita juga harus banyak belajar dengan mencari referensi (membaca artikel seks) atau bertanya pada ahlinya.
Ada banyak cara agar kehidupan seksual kita menjadi lebih harmonis. Tidak hanya berpatokan bahwa semuanya bisa berjalan dengan alami, namun kita juga harus banyak belajar dengan mencari referensi (membaca artikel seks) atau bertanya pada ahlinya.

Kali ini, kita bertanya pada seksolog dr. Mulyadi Tedjapranata, MD, apa saja yang mesti kita lakukan untuk keharmonisan kehidupan seksual?

Inilah jawabannya :

  • Penting untuk menjaga keakraban dan kemesraan dengan pasangan, dalam hal ini Anda dan pasangan haruslah tetap mengingat masa-masa indah saat berpacaran, dan saat menjadi pasangan muda (jika sudah bertahun-tahun menikah).
    Karena masa lalu yang indah ini memiliki kenangan tersendiri yakni lucu, indah, dan tentu saja manis, maklum masih baru menjadi pasangan. Kemesraan yang bisa dilakukan seperti senantiasa mengirim SMS menanyakan aktivitas yang sedang dilakukan pasangan,
    "Sayang sudah makan belum?", :Sayang sekarang lagi ngapain?". Menulis kata-kata mesra "I Love You Much", "Miss You", "Ayah tadi ganteng banget, jadi pengen cepat ketemu", dan masih banyak lagi.
  • Jaga kesehatan tubuh dengan berusaha selalu positive thinking, ditambah pola hidup yang sehat, seperti makan sayur-sayuran (organik), berolah raga teratur.
    Sangat penting bagi perempuan karena kondisi tubuh kaum hawa rentan penyakit jika imun tubuh tidak dijaga. Bagi yang sudah memiliki anak dan sudah sering melakukan hubungan seks dengan pasangan, dianjurkan untuk rutin melakukan Pap Smear, hal ini untuk mengetahui kebersihan alat vital dan tentu saja menghindari penyakit kanker serviks.
  • Anda harus memperhatikan dan memperingatkan pasangan Anda untuk tidak sembarangan dalam mengonsumsi obat-obatan atau bahan kimia yang akan menimbulkan disfungsi seksual.
  • Ketika ada masalah dalam aktivitas seksual, terbukalah! Lebih baik bicarakan secepatnya dan dalam suasana nyaman agar kalian berdua menemukan solusi yang baik.
    Untuk pasangan yang telah bertahun-tahun menikah, bukan tidak mungkin timbul rasa jenuh, sebaiknya utarakan dan mencari variasi agar kebosanan bisa menjauh dari kehidupan seksual kalian.
  • Gunakanlah waktu secara sebaik mungkin untuk selalu berdua. Hal tentu saja penting, agar pasangan tidak merasa terabaikan. Keakraban kalian juga terjaga.
    Kesibukkan diantara kalian memang menyita waktu. Namun tetap usahakanlah kalian bisa saling bertemu secara teratur dan rutin. Weekend adalah waktu yang pas dan nyaman untuk berdua. Jadi sebelum weekend tiba, buatlah rencana berdua secara matang.
    Mungkin hanya berweekend di rumah, pergi ke tempat yang tenang (resort, pantai, puncak). Sebenarnya juga tidak harus saat weekend, seperti saat pulang kantor sebelum tidur, ajak pasangan mengobrol satu sama lain mengenai aktivitas kalian dan jangan lupa hal-hal yang mengairahkan untuk membangkitkan adrenalin bercinta.
  • Variasi dan variasi, seks jangan hanya sebagai rutinitas semata. Banyak sekali variasi seks yang ada, mulai dari posisi, tempat, pernak-pernik, dan lain-lain. Lebih seru dengan hal yang baru ketimbang yang sudah-sudah, bukan!
  • Dalam berhubungan seks jangan terlewatkan untuk mengutarakan keinginan masing-masing tentang aktivitas seks. Sempatkanlah agar kalian berbicara satu sama lain mengenai kebutuhan dan keinginan seks yang didambakan. Atau sebelum berhubungan seks, bicarakan apa yang diinginkan sehingga kalian mencapai klimaks bersama.
  • Sekali lagi untuk perempuan dan ini penting! Jagalah penampilan fisik, dengan rajin membersihkan wajah dan tubuh, mandi yang rajin sehingga tubuh tetap wangi meski seharian berkeringat akibat aktivitas yang tinggi, pelihara kebersihan alat vital (hindari keputihan dengan memeriksakan ke dokter).
    Ketika berhubungan seks, gunakan busana yang menggoda (lingerie).
  • Sering-seringlah eksplorasi bercinta mulai dari foreplay, intercourse, posisi bercinta dan afterplay yang mengesankan.
  • Menganti suasana kamar menjadi lebih temaram, wangi aroma terapi, taburan bunga, sehingga peraduan semakin memanas.


Tak perlu menunggu waktu, demi keharmonisan kehidupan seksual Anda dan pasangan ada baiknya mencoba dari sekarang.

Seksolog : dr. Mulyadi Tedjapranata, MD

Praktek : Medizone Clinic, Taman Kemayoran Condominium Tower Cendana Lt. Dasar C03, Jl. H. Benyamin Sueb, Jakarta Pusat.
(wo/oya/meg)

0 komentar:

Posting Komentar